Kabartoday – Belitung, Dihebohkan dengan mobil terbakar di pinggir ruas jalan arah Sijuk Tanjungpandan Kab.Belitung, Senin (03/04/2023).
Banyaknya pengendara yang melintas di jalan sempat terjadi kemacetan, berhenti untuk sekedar melihat ataupun mengabadikan kejadian yang mobil terbakar di dekat SPBU Jalan Sijuk tersebut.
Mobil Toyota Avanza terbakar dan terdengar Suara Ledakan, Sopir terjebak di Dalam Mobil Korsleting, Mobil milik warga Aik Kulong Tanjungpendam.
“Jangan dekat-dekat dek kalau meledak,” ucap seorang pengendara yang melintas memperingatkan yang lain.
Belum diketahui secara pasti penyebab dari kebarakan tersebut, yang pasti hingga saat ini api masih dalam keadaan menyala.
Hingga saat ini petugas Pemadam Kebakaran (damkar) BPBD Kabupaten Belitung tengah berupaya memadamkan nyala si gajo merah.
Jalan yang menghubungkan Kecamatan Tanjungpandan dengan Kecamatan Sijuk tersebut mengalami sedikit kemacetan.Tutup. (JUN)