Pertandingan Grass Track Dimulai, Empat Medali Emas Diperebutkan Di Kategori Off- Road

Pertandingan Grass Track Dimulai, Empat Medali Emas Diperebutkan Di Kategori Off- Road

KabarToday l DELI SERDANG– Pertandingan Cabang Olahraga (Cabor) Bermotor, khususnya Grass Track,. Minggu (15/9/2024) resmi dimulai di Sirkuit GTX, Sport Center Desa Sena, Kecamatan Batang Kuis, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara (Sumut).

Technical Delegate Pengurus Pusat Ikatan Motor Indonesia (IMI) Pusat, Edy Syahputra di Medan, Minggu (15/9/2024) menjelaskan, rangkaian kegiatan Hari Minggu ini, dimulai dengan pengundian motor, diikuti dengan pengetesan motor bagi setiap tim.

“Sore ini akan dilakukan Free Practice pertama,” ujarnya di Deliserdang.

Edy menyebutkan, cabang yang dipertandingkan sebanyak empat kelas, yakni perorangan standard, beregu standard, modifikasi perorangan, dan modifikasi beregu.

“Ada empat Medali Emas yang akan diperebutkan di Kategori Off- Road,” ujarnya.

Dia menjelaskan, perbedaan antara Kelas Standard dan Modifikasi terletak pada usia peserta.

“Untuk Kelas Standard, peserta berusia 16 hingga 20 tahun, sedangkan kelas Modifikasi diikuti peserta berusia 16 hingga 25 tahun, ” ujarnya.

Ada pun peserta yang mengikuti Kelas Standard tidak diizinkan untuk ikut di Kelas Modifikasi.

Selain itu, perbedaan lain antara Kelas Standard dan Modifikasi adalah jumlah putaran (lap) yang harus ditempuh.

“Karena peserta Modifikasi usianya lebih dari 20 tahun, maka jumlah putaran yang harus mereka jalani lebih banyak dibanding Kelas Standard atau pemula,” ujarnya.

Berbicara mengenai peluang medali, Edy menyebutkan beberapa provinsi yang diunggulkan untuk meraih Mesali Emas berdasarkan hasil dari Pra-PON.

“Setelah PON Papua, kita mengadakan BK (Babak Kualifikasi yang dikenal sebagai Pra PON. Dari situ, beberapa provinsi seperti Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, Papua, dan Riau diprediksi berpotensi meraih Medali Emas,” ujarnya.

Namun, untuk tuan rumah Sumut, Edy mengakui bahwa mereka tidak mengikuti Pra PON sehingga potensi medali mereka belum bisa dipastikan.

“Walau begitu, dari hasil Kejuaraan Nasional, Sumut memiliki potensi untuk bersaing di cabang ini,” katanya. (Okta)

Sumber :

Pers Rilis PB PON XXI SUMUT

Pos terkait